Divisi Strategis

Kami mengembangkan tiga divisi untuk mengoptimalkan kerja-kerja keorganisasian dan menggalang perubahan untuk mendorong pembangunan berkelanjutan di Indonesia.

1. Research

Kami melakukan penelitian sebagai basis rasional penting dalam mengembangan usulan rencana program dan implementasinya, termasuk inisiatif terhadap pengembangan media dan kampanye.

2. Media & Kampanye Kreatif

Kami memahami betul seberapa penting peran dan fungsi media, baik itu media massa konvensional, media online, maupun media alternatif berbasis partisipasi masyarakat. Kehadiran media dan strategi kampanye yang kreatif adalah dorongan terhadap keberlanjutan suatu program maupun gerakan secara mandiri.

3. Pengembangan Masyarakat Berkelanjutan

Menyelenggarakan Program & Acara Inovatif untuk Keberlanjutan (Investasi Bisnis & Sosial Ekonomi)
Kami berupaya melakukan pengembangan masyarakat secara berkelanjutan dengan menerapkan perpaduan aspek ekonomi, Social-budaya, lingkungan dan prinsip tata Kelola terhadap program maupun kegiatan yang kami lakukan dalam pengembangan masyarakat secara berkelanjutan.

Untuk menyelenggarakan program dan acara pengembangan masyarakat untuk berkelanjutan, tentunya kami akan menjalin kemitraan dengan Lembaga pemerintah, organisasi masyarakat sipil (OMS dan LSM).